Jumat, 28 Juli 2017

Hasil olahan dari kacang




Rempeyek Kacang Kedelai (tanpa telur)



Bahan:


  1. 150 gram Tepung beras
  2. 50 gram Tepung tapioka
  3. 1 buah daun jeruk (iris tipis)
  4. sesuai selera Kacang kedelai (yang sudah direbus/direndam)
  5. secukupnya Air
  6. secukupnya Minyak (untuk menggoreng)
  7. Bumbu :
  8. 4 siung bawang putih
  9. 3 butir kemiri
  10. 1 sdt ketumbar halus
  11. 1 ruas kencur
  12. secukupnya Garam
  13. sedikit Penyedap rasa (jika suka)

Langkah

  1. Haluskan bumbu kemudian campur dengan semua bahan kecuali kacang kedelai. Tambahkan air sedikit demi sedikit hingga adonan terasa cukup (adonan tidak terlalu kental dan tidak terlalu cair)
  2. Setelah tekstur adonan terasa cukup, masukkan kacang kedelai dan aduk merata.
  3. Panaskan minyak dalam penggorengan.
  4. Setelah minyak cukup panas, tuangkan adonan dari pinggir atas penggorengan ke arah samping.
  5. Siram-siram adonan rempeyek dengan minyak panas hingga tidak lengket pada penggorengan lagi. Goreng hingga kuning kecoklatan/kering. Angkat, tiriskan dan sajikan.


    SUMBER:https://img-global.cpcdn.com/003_recipes/dd100c5b9074c1ef/640x640sq70/photo.jpg
    https://www.youtube.com/watch?v=ZD6uWixcJC0

Tidak ada komentar:

Posting Komentar